JAKARTA - Layanan transportasi berbasis aplikasi seperti Go-Jek, GrabBike, dan yang terbaru Blu-Jek saat ini tengah menjadi tren di masyarakat. Tak terkecuali di kalangan selebritis, misalnya jebolan Xfactor Indonesia Mikha Angelo.
Members “The Overtunes” tersebut mengapresiakan adanya layanan tersebut. “Nah itu, adanya aplikasi tersebut bagus, jadi udah berbasis teknologi,” ungkapnya saat berada di kantor Okezone, Senin (21/9/2015).
Mikha mengaku, belakangan ini dirinya sering menggunakan layanan aplikasi tersebut. Hal itu dinilai pria kelahiran Jakarta tersebut lebih praktis, terlebih di dalam aplikasi tersebut juga memungkinkan untuk melakukan layanan pesan-antar makanan.
Mikha menjelaskan, dirinya saat ini suka menggunakan aplikasi tersebut karena mudah menggunakan aplikasinya.
Disinggung soal keamanan data, Mikha menuturkan dirinya saat ini tidak merasa takut, meskipun dirinya kerap mendengar cerita yang tidak-tidak. “Untuk sekarang belum kepikiran ke sana, meskipun suka dengar juga cerita sopir yang menghampiri atau menelpon usernya,” imbuh Mikha.